Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ini Trik Makan Sedikit Tanpa Korbankan Perut Lapar

MOHHAMMADNOER.COM - Menghitung setiap kalori yang akan kita makan mungkin terlalu merepotkan. Padahal ada sekian trik dan cara mudah untuk mengurangi makan berlebih, tanpa mengorbankan perut Anda yang sering lapar.

Seperti dilansir dari Merdeka, Selasa (28/4/2015), ada sejumlah strategi yang bisa dilakukan untuk makan lebih sedikit kalori, sehingga perut Anda bisa membantu meratakan perut Anda, menajamkan pikiran, dan menjaga tubuh tetap sehat.

Camilan sebelum makan malam
Ya, pilihan camilan sehat sebelum makan malam dapat membantu Anda makan lebih banyak saat makan malam. Pilihlah camilan 200 kalori yang mengandung 15 gram protein. Dengan perut yang terisi protein dan hormon lapar yang berkurang, Anda akan tertarik untuk makan lebih sedikit.

Kunyah makanan dengan benar
Orang yang kelaparan cenderung akan makan lebih cepat. Makan cepat membuat Anda tidak bisa menikmati makanan dan kemungkinan menggoda Anda untuk menambah porsi. Mengunyah setiap suapan sebanyak 40 kali sangat disarankan. Mengunyah makanan lebih lama sebelum menelan akan membuat hormon yang menimbulkan rasa senang keluar lebih cepat.

Beli alat makan baru
Bila Anda biasa makan malam di rumah, perhatikan piring yang Anda punya. Penelitian mengatakan, makan di atas piring besar dan berwarna polos atau putih mendorong orang untuk mengambil lebih banyak makanan. Untuk itu, coba makan dengan piring lebih kecil atau yang pinggirannya lebih lebar, dan pilih juga alas makan yang berwarna.

Posting Komentar untuk "Ini Trik Makan Sedikit Tanpa Korbankan Perut Lapar"